Media Berita & Psikologi Inspirasi Indonesia untuk Global

LPP Malang Gelar Khataman Al Quran

38

PSIKODAY.ID, Malang – Pada bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, tidak mau ketinggalan Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIA Malang Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur turut serta menjemput pahala yang dijanjikan oleh Allah SWT bilamana melakukan amalan tersebut dibulan Ramadhan.

Dalam sebuah hadist dijelaskan pula keistimewaan dalam membaca Al-Quran hingga dapat mengkhatam kan bacaan kemudian memulai nya kembali dari awal.

“Wahai Rasulullah, amalan apakah yang paling dicintai Allah? Beliau menjawab, Al-hal wal murtahal. Orang ini bertanya lagi, Apa itu al-hal wal murtahal, wahai Rasulullah? Beliau menjawab, Yaitu yang membaca Al-Quran dari awal hingga akhir. Setiap kali selesai ia mengulanginya lagi dari awal.” (HR. Tirmidzi).

Merupakan bagian dari kegiatan pembinaan, sejumlah 76 Warga Binaan yang menjadi peserta tadarus, didampingi oleh kasi Binadik dan kasubsi Bimkemaswat sejak awal puasa memang telah antusias melakukan kegiatan tadarus setiap hari di aula kartini.

Mereka membagi kegiatan tadarus menjadi beberapa kelompok dengan kemudian pembagian pembacaan per juz. Hari ini, Senin ( 17/ 04 ) Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIA Malang telah berhasil mengkhatamkan bacaan hingga juz terakhir.

Riuh kebahagian mewarnai wajah para Warga Binaan Lapas yang hari ini sengaja membuat kegiatan tasyakuran Kahataman Al-Quran, yang mana merupakan wujud rasa syukur sebab telah diberikan keimanan teguh dalam menjalankan ibadah, konsistensi dalam membaca Al-Quran serta nikmat Allah SWT atas kesempatan menimba pahala di Bulan suci Ramadhan. (Hum/Rfl)

Leave A Reply

Your email address will not be published.