Jakarta, Ketua Apsimar Laksamana Muda TNI Dr. Wiwin D. Handayani, M.Si., Psikolog. bersama Ketua Umum PP HIMPSI Dr. Andik Matulessy, M.Si., Psikolog. melaksanakan audiensi dengan Menteri Kelautan dan Perikanan RI (MKP) Sakti Wahyu Trenggono di Gedung Mina Bahari I Kementerian Kelautan RI (KKP) (03/04/2024).
Menteri KP menerima audiensi bersama jajaran pejabat KKP yang kemudian membahas potensi kelautan Indonesia yang sangat strategis sebagai negara kepulauan serta laut sebagai halaman depan negara. Lebih lanjut Menteri KP menyampaikan harapan kontribusi Apsimar dalam meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan potensi maritim dengan menjaga ekosistem dan kebersihan laut. Lebih lanjut, MKP menyampaikan bahwa Apsimar dapat memberikan kontribusi pada bidang pendidikan untuk membentuk generasi muda yang siap terjun langsung mengelola kekayaan maritim negara Indonesia.
Sebagai langkah awal PP HIMPSI akan melaksanakan Seminar Nasional Kemaritiman dengan MKP sebagai keynote speaker pada 20 Mei 2024 mendatang sebagai rangkaian kegiatan Kongres Luar Biasa (KLB) HIMPSI tahun 2024. Seminar Nasional Kemaritiman tersebut diharapkan sebagai awal langkah konkret keterlibatan HIMPSI melalui Apsimar dalam meningkatkan dan mengoptimalkan potensi maritim melalui intervensi sumber daya manusia menuju Indonesia emas 2045.
Turut hadir pengurus Apsimar Ketua I Bidang Pengembangan Organisasi Kolonel Laut (KH) A. Rivai, S.Psi., M.PPO., Psikolog. dan Bendahara Mayor Laut (KH) M. C. Bayu Murti, M.Psi., Psikolog. Perwakilan PP HIMPSI dihadiri oleh Sekjen PP HIMPSI Mulyanto, M.Psi., Psikolog., Ketua HIMPSI Banten M. Abdilah Nuradhi, M.Psi., Psikolog., beserta jajaran pengurus PP HIMPSI dan HIMPSI Banten.